Peluang Bisnis

5 Ciri Ciri Usaha yang Potensial Untuk Dibisniskan

Memiliki usaha yang sukses memang tidaklah mudah karena banyak faktor yang akan mempengaruhi kesuksesan dalam suatu usaha baik faktor internal maupun eksternal. Namun, sebagai orang yang ingin memiliki usaha yang sukses, sikap merupakan hal yang terpenting yang harus dimiliki. Pengusaha yang sukses akan selalu memiliki sikap pantang menyerah dan terus bangkit untuk merintis usahanya. Disamping sikap, potensi usaha pun juga memiliki pengaruh yang besar terhadap seberapa besar kesuksesan suatu usaha.

Baca: cara meminjam uang di koperasi – cara mengatur keuangan agar tidak boros

Berikut, ciri ciri usaha yang potensial sehingga harus dikembangkan :

  1. Memiliki nilai jual yang tinggi

Selain faktor dari sikap si pengusaha, kesuksesan suatu usaha juga dipengaruhi oleh jenis usaha yang dipilih. Usaha yang memiliki nilai jual yang tinggi merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi potensi dari usaha tersebut. Untuk itu, sebagai pengusaha anda harus memiliki usaha yang memiliki nilai jual yang tinggi di masyarakat dan memiliki harga yang stabil di masyarakat atau harga suatu produk usaha tidak mudah goyah.

  1. Memenuhi kebutuhan sebagian masyarakat

Agar usaha yang anda miliki terus menghasilkan pendapatan yang besar bagi anda maka anda harus memilih usaha yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat luas, misalnya usaha penjualan bahan-bahan pokok dan keperluang rumah tangga. Jika anda dapat memberikan jawaban terhadap kebutuhan sebagian besar masyarakat maka usaha anda dijamin dapat disebut sebagai usaha yang potensial untuk terus dijalankan dan dikembangkan.

  1. Memiliki kerugian yang kecil

Jika ada pendapat yang menyebutkan bahwa usaha yang besar biasanya memiliki potensi kerugian yang besar pula maka memang tidaklah salah, namun sebagai pemula atau jika anda masih ragu ingin memiliki suatu jenis usaha dan bingung ingin memiliki usaha  yang seperti apa maka untuk menyiasati hal-hal yang tidak diinginkan sebelumnya yang tidak dapat diprediksi, anda harus memilih usaha yang memiliki kerugian yang kecil. Ini merupakan cara aman yang dapat dilakukan jika anda belum yakin atau masih ragu atau bahkan tidak menguasai lapangan usaha yang ingin anda geluti. (baca juga: keuntungan bisnis alfamart – cara membuka toko sembako)

  1. Tidak bersifat momentum atau musiman

Usaha yang bersifat momentum atau musiman biasanya memang memberikan keuntungan yang jauh lebih besar seperti contohnya usaha kue kering namun jika anda ingin menggeluti dunia usaha anda tidak perlu menunggu sampai musim lebaran terlebih dahulu untuk menjual kue kering. Anda dapat membuat kue tersebut secara pre-order atau membuat hanya saat ada pesanan.

  1. Bertahan lama di pasar

Untuk mencapai usaha yang besar, anda selain harus menjawab kebutuhan masyarakat usaha juga harus bertahan lama di pasar. Jika produk yang anda hasilkan dapat bertahan lama di pasar, maka anda dapat memproduksinya dalam skala besar dan memenuhi semua kebutuhan pasar.

Baca juga:

Selain jenis usaha yang potensial, sikap dari seorang pengusaha yang pantang menyerah dan tidak pernah berhenti juga masih ada beberapa sikap yang perlu dimiliki oleh pengusaha agar sukses yaitu kreatif, inovatif, fleksibel dan memiliki passion yang tinggi terhadap usaha yang sedang digelutinya. Tidak mudah memang untuk mendirikan dan mengembangkan usaha agar sukses namun jika anda tetap ingin memiliki usaha yang sukses maka berikut ciri-ciri peluang usaha yang baik. (baca: keuntungan bisnis angkringan – keuntungan bisnis properti)

  1. Orisinal dan tidak plagiat

Jika usaha yang anda miliki bersifat orisinal dan tidak plagiat maka usaha yang anda jalankan dapat menarik minat konsumen dan akan mudah untuk diingat oleh konsumen anda. Usaha anda akan memiliki ciri khas tersendiri yang membuat konsumen anda mengingat usaha anda. (baca: keuntungan bisnis pulsa)

  1. Benar-benar sesuai keinginan konsumen

Tidak mengherankan jika ada perusahaan yang rela membayar sejumlah uang untuk mengisi survey yang diberikan oleh mereka agar mereka dapat mengetahui hal-hal yang benar-benar dibutuhkan dan diinginkan oleh konsumen.

  1. Tingkat visibilitas (kelayakan usaha) benar-benar teruji

Ada baiknya sebelum menetapkan suatu usaha yang ingin digeluti anda melakukan riset kecil mengenai ini untuk melakukan uji coba mengenai kelayakan suatu produk atau jasa yang ingin anda tawarkan.

  1. Memiliki passion dalam menjalankannya

Tidak mudah memang untuk menemukan passion yang tepat, namun ketika menemukannya dan anda menjadikan suatu usaha berdasarkan passion yang anda senangi tersebut maka anda akan meraih kesuksesan.

  1. Produk inovatif dan kreatif yang sulit dipengaruhi persaingan pasar

Untuk bertahan dalam dunia usaha memang tidaklah mudah namun juga bukan merupakan hal yang mustahil meskipun persaingan dunia usaha saat ini terbilang sangat ketat. Menciptakan produk yang berbeda yang bersifat inovasi dan kreasi dapat menjadikan produk anda menjadi produk unggulan yang nantinya akan membuat anda bertahan meskipun persaingan pasar cukup sengit.

Baca juga: cara bisnis potong ayam – cara bisnis kelapa tua – cara bisnis forex – jenis bisnis ritel

Karakteristik Pengusaha Yang Sukses

Disamping jenis usaha dan potensi usaha yang baik, mental pengusaha juga merupakan faktor penting yang dapat mempengaruhi terus bertahan dan berkembangnya suatu usaha. Untuk itu, sebagai pengusaha pemula yang ingin terud bertahan dan berkembang dalam dunia usaha maka memiliki mental seperti pengusaha sukses merupakan suatu hal yang mutlak yang harus anda miliki. Berikut beberapa mental pengusaha sukses yang dapat dijadikan acuan bagi para pengusaha pemula. (baca: cara sukses bisnis pulsa – tips sukses bisnis mlm)

  • Keyakinan dan tekad kuat

Di dunia ini memang tidak ada yang mudah karena setiap perjalanan pasti akan menghadapi rintangan di depan namun jika anda bermimpi ingin memiliki usaha yang terus bertahan, berkembang dan sukses maka keyakinan dan tekad kuat harus anda tanamkan di dalam diri anda. Dengan keyakinan dan tekad maka anda tidak akan pernah berhenti jika menghadapi rintangan dalam dunia usaha yang ingin anda geluti.

  • Jeli melihat peluang

Ada berbagai hal yang dapat anda jadikan sebagai usaha bahkan anda yang tidak memiliki keahlian khusus tapi hanya sekedar memiliki hobi pun dapat membuat hal tersebut menjadi suatu usaha tentu jika anda jeli dalam melihat peluang. Pengusaha yang sukses biasanya adalah pengusaha yang pionir dalam melihat peluang yang dapat dijadikan usaha ditengah masyarakat. (baca: cara bisnis bitcoin – cara bisnis repacking snack)

  • Jangan terlalu berlebihan atau mendambakan kesempurnaan dini

Kata siapa untuk menjadi pengusaha yang sukses anda harus memiliki segala pengetahuan dan keterampilan dalam dunia usaha? Untuk memulai memang tidak mudah apalagi untuk bertahan namun sebagai permulaan jangan terlalu berlebihan dalam menyiapkan segalanya atau terlalu dini mendambakan kesempurnaan karena itu akan memakan waktu anda nantinya. Lebih baik jika anda fokus terlebih dahulu untuk memulai dan menjalankan usaha anda sambil melihat prospeknya ke depan.

  • Fleksibel, perubahan itu harus

Jika anda misalnya ingin menjadi pengusaha kuliner tradisional yang sukses maka ada baiknya jika anda tetap bersikap fleksibel terhadap usaha anda dan tidak takut untuk berkreasi untuk menciptakan perubahan baru guna menghasilkan produk usaha yang unik. (baca: keuntungan bisnis bahan bangunan – manfaat pasar uang)

  • Tidak mudah puas

Dunia usaha memiliki fluktualitas yang tidak mudah diprediksi untuk itu anda jangan mudah merasa puas dengan pencapaian yang telah anda dapatkan nantinya dalam usaha anda karena dalam dunia usaha tidak ada yang namanya berhenti berkreasi. Semakin baik produk usaha yang anda hasilkan maka semakin bertambah dan setia konsumen anda dalam membeli produk-produk anda.

Baca: frenchise alfamart – permodalan koperasi – bisnis yang menguntungkan bagi pelajar

Dari uraian diatas, memiliki usaha yang baik dan berpotensi besar tidak cukup jika tidak ditambah dengan mental pengusaha yang baik. Pengusaha yang baik tentunya tidak hanya memikirkan keuntungan semata namun manfaat dari produk usaha yang dihasilkannya untuk konsumen juga akan menjadi prioritas. Pengusaha yang baik akan selalu peduli dengan kualitas dan kenyamanan konsumennya.

hairiah1riah

Recent Posts

Hukum Bisnis Menurut Para Ahli Beserta Contohnya

Hukum bisnis merangkum seperangkat aturan dan norma hukum yang mengatur aktivitas bisnis dan perdagangan yang…

5 months ago

Depresi Ekonomi : Pengertian, Penyebab, Dampak, dan Cara Mencegahnya

Depresi biasanya sering kali dikaitkan dengan kondisi kejiwaan seseorang. Namun, ternyata depresi juga dapat berkaitan…

1 year ago

Tujuan Manajemen Sumber Daya Manusia Menurut Para Ahli dan Secara Umum

Sumber Daya Manusia (SDM) adalah sumber daya yang memiliki peran penting di dalam sebuah organisasi,…

1 year ago

Fungsi Manajemen Sumber Daya Manusia Menurut Para Ahli

Sumber Daya Manusia (SDM) disebut juga human resources, adalah individu-individu yang dipekerjakan oleh perusahaan, organisasi…

1 year ago

Sumber Daya Manusia Menurut Ahli

Sumber Daya Manusia (SDM), di dalam bahasa Inggris disebut human resources, secara umum dapat didefinisikan…

1 year ago

10 Faktor Yang Menyebabkan Rendahnya Mutu Tenaga Kerja

Sumber Daya Manusia (SDM) adalah aspek penting di berbagai bidang industri, SDM disebut juga tenaga…

1 year ago