Peluang Bisnis

5 Ide Kerja Sampingan Ibu Rumah Tangga Tanpa Modal

Apakah anda seorang ibu rumah tangga? Jika ya, anda patut berbangga hati karena meskipun terlihat mudah, sebenarnya profesi anda merupakan pekerjaan tersulit yang mungkin tidak dapat dilakukan dengan baik oleh kebanyakan orang. Seorang ibu rumah tangga harus dapat mengurus suami, anak, dan rumah sebaik mungkin walaupun tidak digaji sepeserpun dan harus senantiasa melakukan tanggung jawabnya setiap hari.

Bicara soal gaji, ibu rumah tangga merupakan profesi yang seringkali diremehkan karena dianggap tidak menghasilkan uang. Padahal para ibu rumah tangga sebenarnya memiliki banyak potensi untuk dapat dikembangkan dan menghasilkan uang melalui pekerjaan sampingan. Nah, kali ini kita akan membahas lima ide kerja sampingan ibu rumah tangga tanpa modal yang dapat anda coba. Mari simak pembahasan berikut!

  1. Dropshipper

Pilihan pertama, anda dapat menjadi seorang dropshipper. Seorang dropshipper bertugas sebagai perantara antara supplier dan konsumen. Dropshipper menawarkan barang kepada konsumen, lalu konsumen yang berminat akan melakukan pemesanan dan pembayaran yang nantinya harus diteruskan kepada supplier. Keuntungan yang nantinya anda peroleh berasal dari selisih harga antara harga jual yang ditetapkan supplier dan harga jual yang anda berikan kepada konsumen.

Dropshipper layak anda coba karena anda tidak perlu menyimpan barang sebagai stok karena anda hanya perlu melakukan pemasaran dan meneruskan pesanan. Sehingga anda tidak perlu khawatir rumah anda akan mendadak dipenuhi barang dan ruang bermain si kecil bertambah sempit. Selain itu, anda juga bisa mulai menjadi dropshipper tanpa modal. Bagaimana, tertarik mencoba?

  1. Katering

Apakah anda memiliki hobi memasak? Jika ya, membuka jasa katering bisa jadi pilihan. Sebagai permulaan, anda bisa mulai belajar resep-resep baru sebagai referensi dan mencoba mempraktekkannya. Anda juga dapat membagikan tester makanan anda kepada orang-orang di sekitar anda untuk mengetahui bagaimana reaksi mereka dan mendapat masukan. Jika reaksi bagus, anda dapat memulai bisnis anda sendiri.

Sebagai strategi awal untuk mengatasi modal yang minim, anda dapat melakukan open pre-order. Dengan begitu, anda hanya akan memasak sesuai jumlah yang dipesan. Jika bisnis tersebut menguntungkan dan diminati banyak orang, maka itulah saatnya anda melakukan inventarisasi asset berupa peralatan memasak.

  1. Day Care

Jika anda adalah seorang ibu rumah tangga yang tinggal di kota besar dan menyukai anak-anak, membuka jasa penitipan anak (day care) layak untuk dipertimbangkan nih! Pasalnya, ibu-ibu di kota besar biasanya memiliki banyak kesibukan di tempat kerja sehingga jasa penitipan anak pasti akan sangat membantu bagi mereka, terutama dalam merawat anak-anak selagi mereka bekerja. Anda dapat memanfaatkan rumah anda yang sebelumnya didesain serapi dan senyaman mungkin untuk anak-anak. Anda juga dapat menambahkan layanan antar-jemput jika anda dapat mengendarai mobil atau motor.

  1. Tempat Les

Pilihan berikutnya yang layak untuk anda pertimbangkan adalah membuka tempat les untuk anak-anak. Ini merupakan pilihan yang pasti dibutuhkan oleh setiap orang tua karena tidak semua orang tua mampu menjawab pertanyaan anak-anak mereka mengenai pelajaran yang diajarkan di sekolah. Tempat les juga merupakan pilihan yang baik terutama untuk membantu orang tua menyelesaikan persoalan seperti anak yang malas belajar, nilai yang mengalami penurunan, dan sebagainya.

Jika anda memiliki kompetensi dalam mengajarkan mata pelajaran dengan baik kepada anak-anak, maka membuka tempat les bisa jadi pilihan terbaik untuk anda. Anda hanya perlu menyiapkan media untuk mengajar seperti papan tulis dan spidol, serta buku-buku pelajaran sebagai referensi. Lumayan loh, dengan mengajar seorang SD saja anda berkesempatan mendapatkan penghasilan tambahan sebesar Rp. 50.000,00 per pertemuan. Selain itu jika anda melakukannya di rumah, anda juga dapat sekaligus merawat anak anda. Hm, tertarik mencoba?

  1. Freelancer Online

Pilihan terakhir yang dapat anda pertimbangkan ialah menjadi seorang freelancer online. Sesuai namanya, pekerjaan ini dapat anda lakukan tanpa modal karena yang anda butuhkan hanya keterampilan dan koneksi internet. Caranya mudah, anda hanya perlu mengunjungi situs-situs yang mempekerjakan freelancer online seperti Sribulancer, Freelancer Indonesia, atau projects.co.id. Keuntungan menjadi seorang freelancer online adalah anda dapat memilih kategori pekerjaan yang sesuai dengan kompetensi anda, seperti menjadi editor, penulis, desain grafis, dan sebagainya. Anda juga dapat mengatur waktu pekerjaan sesuai dengan jadwal anda. Jadi anda tetap dapat melaksanakan tanggung jawab anda sebagai ibu rumah tangga sekaligus mendapatkan penghasilan tambahan.

Itulah ide kerja sampingan ibu rumah tangga tanpa modal yang dapat anda jadikan referensi. Apakah anda tertarik mencoba salah satunya? Selamat mencoba!

Christanty

Recent Posts

Hukum Bisnis Menurut Para Ahli Beserta Contohnya

Hukum bisnis merangkum seperangkat aturan dan norma hukum yang mengatur aktivitas bisnis dan perdagangan yang…

5 months ago

Depresi Ekonomi : Pengertian, Penyebab, Dampak, dan Cara Mencegahnya

Depresi biasanya sering kali dikaitkan dengan kondisi kejiwaan seseorang. Namun, ternyata depresi juga dapat berkaitan…

1 year ago

Tujuan Manajemen Sumber Daya Manusia Menurut Para Ahli dan Secara Umum

Sumber Daya Manusia (SDM) adalah sumber daya yang memiliki peran penting di dalam sebuah organisasi,…

1 year ago

Fungsi Manajemen Sumber Daya Manusia Menurut Para Ahli

Sumber Daya Manusia (SDM) disebut juga human resources, adalah individu-individu yang dipekerjakan oleh perusahaan, organisasi…

1 year ago

Sumber Daya Manusia Menurut Ahli

Sumber Daya Manusia (SDM), di dalam bahasa Inggris disebut human resources, secara umum dapat didefinisikan…

1 year ago

10 Faktor Yang Menyebabkan Rendahnya Mutu Tenaga Kerja

Sumber Daya Manusia (SDM) adalah aspek penting di berbagai bidang industri, SDM disebut juga tenaga…

1 year ago