7 Ide Bisnis Rumahan Modal Kecil Sukses Penghasilan Jutaan

Di era teknologi seperti saat ini, tentunya memulai bisnis sudah bukan hal yang sulit. Perkembangan teknologi memungkinkan bisnis dapat dilakukan oleh siapapun dan dimanapun, tanpa memandang batasan usia, jenis kelamin, maupun latar belakang pendidikan. Tidak heran jika teknologi menjadi salah satu kebutuhan pokok bagi masyarakat. Kendati demikian, jumlah modal yang dikeluarkan untuk memulai suatu bisnis terkadang masih menjadi persoalan.

Berikut ini adalah 7 ide bisnis rumahan dengan modal kecil yang berpotensi menghasilkan omzet jutaan yang dapat anda jadikan referensi usaha sampingan:

  1. Pulsa Elektrik

Keberadaan telepon genggam yang lebih dikenal dengan istilah smartphone alias ponsel pintar sebagai salah satu kebutuhan pokok merupakan ciri perkembangan teknologi. Nyatanya dari sebagian besar penduduk di Indonesia yang menggunakan ponsel pintar, tidak sedikit yang memilih layanan pra bayar dari berbagai provider. Dari sinilah muncul pangsa pasar bagi para penjual pulsa elektrik.

Cara memulai bisnis ini tergolong mudah. Anda tinggal mendaftarkan diri sebagai agen pulsa elektrik pada situs-situs tertentu dengan modal minimal 1 juta rupiah. Dengan modal tersebut anda akan mendapatkan saldo untuk isi pulsa elektrik. Bisnis ini dapat dilakukan walau tanpa membuka kios di depan rumah anda. Cukup dengan menawarkan pada orang-orang terdekat seperti tetangga, teman, maupun kerabat anda. Potensi keuntungan yang diperoleh pun cukup menjanjikan.

  1. Katering Rumahan

Apakah anda memiliki keterampilan memasak? Jika ya, maka ide bisnis ini layak untuk anda coba karena pasti dibutuhkan oleh masyarakat yang tinggal di sekitar anda. Anda dapat memanfaatkan peluang pasar dari keluarga yang terlalu sibuk sehingga tidak dapat memasak makanan sehari-hari, atau acara hajatan seperti ulang tahun dan syukuran.

Jika ingin memulai bisnis ini, anda cukup mengeluarkan modal sekitar 3 juta rupiah untuk membeli perlengkapan memasak seperti kompor, gas, rice cooker, dan kotak makanan. Sementara potensi keuntungan anda akan ditentukan dari kemampuan anda dalam mengolah makanan.

  1. Makanan untuk Sarapan

Selain katering, anda juga dapat mencoba bisnis menjual makanan untuk sarapan. Sebagaimana kita ketahui, banyak orang seringkali terlalu sibuk untuk sekedar menyiapkan sarapan di pagi hari. Inilah yang menyebabkan penjual makanan untuk sarapan tidak pernah sepi pembeli.

Dengan modal 3 juta rupiah untuk membeli perlengkapan masak, anda dapat membuat berbagai variasi menu sarapan, seperti nasi goreng atau roti sandwich. Kemudian anda dapat menjualnya di depan rumah atau di jalan yang ramai dilalui pembeli.

  1. Laundry

Percaya atau tidak, bisnis laundry kiloan tidak pernah sepi pembeli. Tingkat kesibukan yang kian bertambah seringkali membuat orang-orang tak memiliki waktu untuk mencuci pakaian sendiri. Sehingga jasa laundry menjadi pilihan mereka. Untuk mengawali bisnis ini, anda cukup mengeluarkan dana sekitar 6 juta rupiah. Dengan dana tersebut, anda dapat membeli perlengkapan seperti mesin cuci, pengering, setrika, deterjen dan pewangi. Potensi keuntungan dari bisnis ini berada pada kisaran 15-25% dari tarif laundry per kilo yang mencapai Rp. 6.000,00.

  1. Les Privat

Ide bisnis ini bisa jadi memiliki modal yang paling minim dibanding bisnis lainnya. Karena bekal yang diperlukan ialah kemampuan intelektual anda dalam bidang akademik. Kalaupun membutuhkan perlengkapan, tentu hanya sebatas alat tulis, buku, dan papan tulis untuk menjelaskan pada anak didik. Namun beberapa pertimbangan seperti penguasaan materi yang anda miliki dan kondisi ekonomi masyarakat pengguna jasa perlu diperhatikan dalam menentukan tarif jasa les privat yang anda berikan.

  1. Usaha Printer dan Fotocopy

Jika anda tinggal di kawasan kampus atau perkantoran, maka jenis bisnis ini layak untuk dicoba. Anda cukup mengeluarkan dana kurang lebih 3 juta rupiah untuk membeli perlengkapan seperti printer, mesin fotocopy, dan kertas. Jika anda bisa, maka anda juga dapat menambahkan layanan seperti jilid makalah. Anda juga dapat menyediakan pemesanan print melalui email.

Harga yang dipatok untuk setiap layanan sebaiknya tidak terlalu mahal karena target pasarnya adalah para mahasiswa. Akan tetapi potensi keuntungan usaha ini terbilang cukup menjanjikan. Apalagi jenis bisnis ini sangat menunjang keperluan para mahasiswa.

  1. Makelar Properti

Kita semua mengetahui bahwa asset properti seperti tanah dan bangunan tidak pernah mengalami penurunan nilai harga. Hal inilah yang membuat investasi properti banyak dilakukan oleh masyarakat. Apalagi ditambah dengan peningkatan permintaan akibat pertumbuhan jumlah penduduk yang tidak diimbangi dengan meratanya pembangunan di suatu wilayah.

Anda dapat memanfaatkan peluang pasar tersebut dengan mendaftar sebagai makelar properti atau agen lepas dari suatu perusahaan agen properti. Setelah itu, anda dapat mempelajari properti beserta sistem komisi dan bonus yang diperoleh pada saat penjualan. Dengan modal wawasan tersebut, anda berpotensi memperoleh komisi yang jumlahnya bervariasi antara 1% hingga 3% dari harga penjualan.

Nah, itulah 7 ide bisnis rumahan dengan modal kecil namun memiliki potensi penghasilan jutaan rupiah. Tertarik mencoba?

Christanty

Recent Posts

Hukum Bisnis Menurut Para Ahli Beserta Contohnya

Hukum bisnis merangkum seperangkat aturan dan norma hukum yang mengatur aktivitas bisnis dan perdagangan yang…

5 months ago

Depresi Ekonomi : Pengertian, Penyebab, Dampak, dan Cara Mencegahnya

Depresi biasanya sering kali dikaitkan dengan kondisi kejiwaan seseorang. Namun, ternyata depresi juga dapat berkaitan…

12 months ago

Tujuan Manajemen Sumber Daya Manusia Menurut Para Ahli dan Secara Umum

Sumber Daya Manusia (SDM) adalah sumber daya yang memiliki peran penting di dalam sebuah organisasi,…

1 year ago

Fungsi Manajemen Sumber Daya Manusia Menurut Para Ahli

Sumber Daya Manusia (SDM) disebut juga human resources, adalah individu-individu yang dipekerjakan oleh perusahaan, organisasi…

1 year ago

Sumber Daya Manusia Menurut Ahli

Sumber Daya Manusia (SDM), di dalam bahasa Inggris disebut human resources, secara umum dapat didefinisikan…

1 year ago

10 Faktor Yang Menyebabkan Rendahnya Mutu Tenaga Kerja

Sumber Daya Manusia (SDM) adalah aspek penting di berbagai bidang industri, SDM disebut juga tenaga…

1 year ago