Pernahkah kalian pernah mendengar jurusan ekonomi pembangunan? Atau kalian sedang mengincar jurusan itu untuk kuliah? Jika iya, maka kalian perlu memahami apa itu jurusan ekonomi pembangunan dan bagaimana prospek kerjanya.
Jurusan ekonomi pembangunan termasuk salah satu cabang disiplin ilmu ekonomi. Jurusan ini berfokus pada kajian beragam persoalan pembangunan, baik dari sektor keuangan, usaha dan bisnis, serta perbankan. Di kebanyakan universitas, jurusan ini berada di fakultas ekonomi dan bisnis.
Selama belajar di jurusan ekonomi pembangunan kamu akan dihadapkan dengan analisa beragam isu perekonomian yang berkaitan dengan pembangunan negara. Kamu juga akan diajak untuk memahami dan menguasai konsep perencanaan pembangunan, moneter, dan ekonomi pertanian. Ketahui juga indikator keberhasilan suatu negara.
Selain itu, jurusan ini juga menyiapkan alumninya untuk menjadi perencana bidang pengembangan ekonomi yang bisa berpikir kritis, solutif, dan kreatif. Dan pastinya ikut berperan dalam kemajuan dan kesejahteraan negara dan masyarakat. Menarik sekali, bukan?
Menurut Dictio.id, bidang-bidang penting yang dianalisis dalam Ekonomi Pembangunan antara lain adalah:
- Masalah pembentukan modal (investasi).
- Masalah perdagangan luar negeri (ekspor & impor).
- Masalah pengerahan tabungan.
- Permasalahan bantuan luar negeri.
- Permasalahan dalam sektor pertanian atau industri.
- Masalah pendidikan dan peranannya dalam menciptakan pembangunan.
Sebagai sarjana ekonomi pembangunan kamu akan mendapatkan gelar Sarjana Ekonomi (S.E). Lapangan pekerjaan yang tersedia bagi jurusan ini berada di sektor pemerintahan maupun swasta, dan juga wirausaha.
Prospek Kerja Jurusan Ekonomi Pembangunan
Sarjana lulusan ekonomi pembangunan memiliki prospek kerja yang menjanjikan. Hal ini tidak lepas dari perannya sebagai analis di bidang ekonomi.
Sebagaimana kita ketahui, ekonomi meliputi hampir seluruh sektor industri, bisnis, hingga pemerintahan. Berikut ini adalah penjelasan dari beberapa prospek kerja jurusan ekonomi pembangunan.
- Akuntan
Profesi ini cukup familiar di kalangan profesional. Meski jurusan akuntansi lebih diutamakan, namun tidak menutup kemungkinan bagi jurusan ekonomi pembangunan untuk menjadi akuntan.
Hal ini karena seorang akuntan bertugas untuk melakukan analisis informasi keuangan dan laporan keuangan. Hasil laporan tersebut akan digunakan oleh perusahaan atau instansi untuk beragam kegiatan keuangan.
- Tenaga Pendidik (Dosen)
Jika kamu memiliki minat besar di dunia pendidikan, sebagai lulusan ekonomi pembangunan kamu bisa menjadi pengajar atau dosen di perguruan tinggi.
Untuk profesi ini, kamu perlu melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, baik magister maupun doktor. Namun, jika kamu merupakan lulusan sarjana, kamu bisa mengajar bidang ekonomi di sekolah atau madrasah.
Sebagai dosen, kamu tidak hanya bertugas untuk mengajar melainkan juga meneliti masalah ekonomi yang sedang terjadi. Selain dosen atau guru, kamu bisa menjadi profesor, asisten profesor, tutor, instruktur, dan pengamat ekonomi.
- Ekonom (Ahli Ekonomi)
Seorang ekonom berperan untuk melakukan penelitian, mengamati masalah kebijakan ekonomi yang terjadi, dan merumuskan rencana untuk mengatasi masalah tersebut.
Ekonom juga bertugas untuk mengolah kebutuhan data ekonomi dan statistik dengan memakai metode tertentu. Serta mempelajari dampak kebijakan publik seperti undang-undang, pajak, dan jasa terhadap kehidupan masyarakat.
- Aktuaris
Pekerjaan ini mungkin kurang familiar di telinga kamu. Aktuaris biasanya bekerja di perusahaan asuransi, dana pensiun, dan konsultan investasi.
Sebagai seorang aktuaris, kamu akan dihadapkan pada persoalan-persoalan aktual dalam bisnis khususnya yang berhubungan dengan pengelolaan risiko.
Itu sebabnya aktuaris banyak dipekerjakan di bidang asuransi dan investasi.
- Account Officer
Profesi ini diberikan untuk orang yang bertanggung jawab untuk mengelola pembukuan keuangan di suatu perusahaan.
Bidang yang dikelola bisa berupa urusan kas perusahaan, gaji karyawan, dan kelancaran transaksi pelanggan atau klien.
Dalam suatu perusahaan, account officer memiliki tanggung jawab untuk membuat pembukuan keuangan, melakukan pelacakan pendapatan dan pengeluaran perusahaan, melakukan audit keuangan, dan mengelola beragam laporan keuangan.
- Business Analyst
Jurusan ekonomi pembangunan juga mempunyai prospek sebagai business analyst. Pekerjaan ini membutuhkan orang yang memiliki daya pikir kritis yang tinggi.
Profesi business analyst bertugas untuk mengidentifikasi kebutuhan bisnis dan menghubungkannya dengan sumber daya teknologi.
Tujuannya untuk meningkatkan penjualan serta efektifitas dan efisiensi pelaksanaan bisnis. Dalam perusahaan besar, posisi ini memiliki prospek karir yang menjanjikan.
- Data Analyst
Di era yang serba digital ini, perusahaan tentunya memerlukan banyak improvisasi agar bisnisnya semakin maju dan sesuai dengan zaman.
Salah satu peran yang saat ini banyak dicari oleh perusahaan adalah data analyst. Profesi ini bertanggung jawab untuk menganalisis dan melakukan riset terkait data menggunakan metode tertentu.
Tujuannya untuk mengetahui apa yang saat itu dibutuhkan oleh pasar. Sebagaimana kita tahu, selera dan kebutuhan pasar saat ini mudah berubah.
- Research and Development
Sebagai staff Research and Development, kamu akan bertugas untuk melakukan riset serta pengembangan suatu produk atau jasa yang ingin dibuat oleh perusahaan.
Hampir semua sektor industri membutuhkan peran seorang staf Research and Development. Mulai dari bidang fashion, produk makanan, teknologi, jasa marketing, hingga farmasi.
- Analis Keuangan
Analis keuangan bertanggung jawab untuk melakukan analisa informasi keuangan, menafsirkan data harga, resiko keuangan perusahaan, dan perkembangan teknologi terhadap bisnis.
Pekerjaan ini dibutuhkan karena perusahaan perlu mendapatkan pertimbangan dari data yang tersaji untuk mengambil keputusan bisnis di masa depan.
- Pegawai Pemerintahan
Prospek kerja jurusan ekonomi pembangunan yang terakhir adalah pegawai pemerintahan. Tentunya kita tahu, tujuan utama dari ekonomi pembangunan adalah menganalisa faktor yang mempengaruhi perkembangan ekonomi di suatu negara.
Jabatan dan fungsi yang kamu dapatkan juga disesuaikan dengan ketrampilan dan pengalaman kamu. Umumnya pemerintah membuka seleksi pegawai pemerintahan setiap tahunnya. Sehingga kamu bisa menjadikan profesi ini sebagai karir di masa depan.