Jika mendengar kata investasi, tentu siapa yang tidak mau bukan? Dulunya, investasi terdengar kurang familiar karena hanya terbatas ruang lingkup bagi orang-orang yang memiliki uang berlebih saja yang bisa melakukannya. Misal untuk membeli saham atau bermain di pasar dengan membutuhkan modal jutaan. Bahkan untuk membeli emas saja memperlukan dana ratusan ribu rupiah.
Namun sekarang, kegiatan investasi khususnya tabungan emas sudah menjadi lebih mudah yakni bisa dilakukan oleh siapapun dan praktis. Kita bisa menabung melalui tabungan emas pegadaian di Shopee di mana menambung tanpa perlu modal yang besar bahkan bisa dengan recehan saja.
Sebelum kita mulai menabung emas di Shopee, kita perlu mengetahui apa saja ketentuan-ketentuan tabungan emas pegadaian di Shopee. Adapun ketentuannya antara lain:
- Investasi mulai dari Rp500 lalu nasabah dapat membeli emas mulai dari Rp5.000
- Apabila nasabah ingin melakukan transfer emas ke sesame pengguna Shopee harus minimal 0,01 gram dan maksimal 100 gram.
- Nasabah wajib mempunyai saldo yang tidak dapat ditarik (mengendap) minimal 0,05 gram.
- Nasabah akan mendapatkan buku tabungan setelah nasabah ke cabang pegadaian yang sudah didaftarkanmelakukan pendaftaran.
Kini, PT Pegadaian (Persero) telah berkerja sama dengan e-commerce Shopee dengan menciptakan tabungan emas digital yang dapat membantu kita dalam menabung emas mulai dari Rp500 saja.
Berikut cara menabung emas melalui aplikasi Shopee:
- Buka aplikasi Shopee lalu akan terlihat pada halaman utama berbagai menu pilihan. Kamu pilih menu pulsa, tagihan dan hiburan. Setelah itu, pilih ikon emas batangan pada sub menu keuangan. Atau bisa dengan ketik “Tabungan Emas” pada kolom pencarian dan pilih menu lalu ikon emas batangan.
- Jika sudah, klik tulisan beli sekarang dan tentukan total pembelian. Kamu bisa memilih total pembelian dalam bentuk nominal rupiah atau gram emas sesuai keinginan dan kebutuhanmu.
- Setelah itu, kita akan diminta untuk melakukan verifikasi KTP dengan mengisi form data diri yang diperlukan seperti nama lengkap, nomor identitas, alamat dan memilih outlet atau cabang pegadaian untuk melakukan pengambilan buku tabungan emas. Apabila semuanya sudah terisi, maka lakukan konfirmasi.
- Pada tahap akhir, kita akan diminta untuk melakukan proses pembayaran.
- Apabila sudah selesai, maka secara otomatis emas yang dibeli akan tercatat di fitur Tabungan Emas pada akun pengguna Shopee.
- Selanjutnya, kita akan diberi waktu selama enam bulan terhitung dari tanggal pembukaan rekening tabungan emas untuk melakukan registrasi kembali ke cabang pegadaian yang sudah dipilih.
Perlu kita ketahui, pada tahun pertama kita akan digratiskan biaya titipan. Dan pada tahun berikutnya kita akan dikenakan biaya titipan pegadaian sebesar Rp30.000 per tahun. Selain itu, apabila kita sudah memiliki tabungan emas pegadaian biasa, maka akan terbentuk nomor rekening baru setelah membuat tabungan emas pegadaian di Shopee.