Sumber Daya Manusia (SDM) adalah sumber daya yang memiliki peran penting di dalam sebuah organisasi, perusahaan atau institusi. SDM di dalam sebuah perusahaan membutuhkan pengelolaan untuk menunjang proses kegiatannya. Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) adalah pengembangan SDM yang fungsinya untuk melaksanakan perencanaan, penerapan, perekrutan, pelatihan, pengembangan karir dan segala hal yang berkaitan dengan Sumber Daya Manusia atau tenaga kerja.
Tujuan manajemen sumber daya manusia menurut para ahli
Tujuan-tujuan Manajemen Sumber Daya Manusia secara umum tersebut tidak lepas dari pendapat para ahli mengenai tujuan-tujuan MSDM. Berikut tujuan MSDM menurut ahli.
Sadili Samsudin
Menurut Sadili Samsudin di dalam bukunya berjudul Manajemen Sumber Daya Manusia, tujuan MSDM yaitu memperbaiki kontribusi produktif tenaga kerja kepada organisasi, melalui 3 cara yaitu strategis, etis dan sosial.
- Tujuan Sosial
Tujuan MSDM supaya perusahaan dapat bertanggung jawab secara sosial dan etis kepada kebutuhan dan tantangan masyarakat. Merespon dan memberi dampak positif kepada permasalahan di masyarakat dengan kegiatan nyata seperti memberikan pelatihan, pengembangan, mendukung kegiatan sosial dan lain sebagainya.
- Tujuan Organisasional
Tujuan ini adalah tujuan internal untuk kepentingan perusahaan agar mencapai tujuan perusahaan melalui strategi atau cara-cara tertentu untuk meningkatkan produktivitas SDM. Dalam penerapannya, biasanya perusahaan atau MSDM memiliki divisi yang tugasnya untuk membantu pencapaian tujuan perusahaan.
- Tujuan Fungsional
Tujuan fungsional MSDM berkaitan dengan kontribusi SDM dan menetapkan kriteria SDM. Penerapannya dapat berupa program rekrutmen dan pelatihan tenaga kerja.
- Tujuan Individual
Tujuan MSDM yaitu menciptakan suasana kerja yang baik di perusahaan dengan cara-cara tertentu dengan mengedepankan hak individu, kebutuhan karyawan sebagai individu dan lain-lain. Hal ini perlu dilakukan agar hubungan perusahaan dengan karyawan harmonis sehingga produktivitas karyawan meningkat.
Rachmawati
Menurut Rachmawati (2008), MSDM memiliki tujuan untuk meningkatkan dukungan Sumber Daya Manusia agar dapat meningkatkan efektivitas sebuah perusahaan atau organisasi. Dengan tujuan utama untuk mencapai tujuan perusahaan.
Sedarmayanti
Menurut Sedarmayanti (2017), tujuan MSDM yaitu :
- Memberikan masukan atau saran kepada manajemen mengenai kebijakan SDM berkaitan dengan motivasi SDM, kinerja dan sarana untuk menghadapi perubahan dan meningkatkan kualitas tenaga kerja.
- Merawat dan melaksanakan kebijakan dan langkah SDM agar tujuan perusahaan tercapai.
- Mengatasi krisis dan menyelesaikan konflik relasi antar karyawan.
- Menjadi sarana komunikasi antar karyawan dan manajemen perusahaan.
- Membantu merancang strategi perusahaan dengan memikirkan faktor SDM
- Membantu manajer tiap departemen untuk menciptakan kinerja yang baik agar tujuan tercapai.
Barry Cushway
Tujuan Manajemen Sumber Daya Manusia menurut Barry Cushway antara lain:
- Membuat kebijakan dan melakukan berbagai pertimbangan, MSDM bertugas merancang kebijakan yang dapat meningkatkan motivasi kerja.
- Mendukung perusahaan melalui pelaksanaan perekrutan SDM berkualitas dan menciptakan lingkungan kerja yang baik.
- MSDM juga bertujuan menyelesaikan masalah mengenasi SDM atau konflik antar karyawan maupun dengan perusahaan untuk menghindari terjadinya situasi krisis dan juga bertugas sebagai manajemen krisis.
- Manajemen SDM juga bertindak sebagai penghubung agar tercipta komunikasi yang baik antara karyawan dengan perusahaan.
Sunarto
Menurut Sunarto (2018), tujuan MSDM adalah sebagai berikut:
- Mendapatkan dan mempertahankan tenaga kerja yang cakap, motivasi tinggi dan dapat dipercaya organisasi.
- Memperbaiki dan meningkatkan kualitas tenaga kerja di dalam organisasi, dengan mengukur kontribusi, kemampuan dan kecakapan kinerja.
- Mengembangkan sistem kerja yang baik, memiliki prosedur dalam perekrutan dan seleksi calon karyawan.
- Pengembangan manajemen dan aktivitas pelatihan yang terkait dengan kebutuhan organisasi.
- Memiliki komitmen terhadap karyawan dan menjadikan karyawan sebagai stakeholder di dalam organisasi.
- Menciptakan lingkungan kerja secara tim yang fleksibel dan terus berkembang.
- Menyeimbangkan dan menyelaraskan keperluan masing-masing stakeholder.
- Menghargai SDM berdasarkan pencapaian prestasi kerjanya.
- Meningkatkan kesejahteraan para karyawan baik secara fisik maupun mental.
- Menciptakan iklim yang harmonis dan produktif antara manajemen dan karyawan.
- Memberikan kesempatan secara merata bagi seluruh elemen sumber daya manusia.
- Melakukan pendekatan yang humanis dan berlandaskan keadilan, transparansi di dalam proses pengelolaan karyawan
- Mengelola SDM dengan mempertimbangkan kebutuhan dan keinginan individu serta kelompok dengan memfasilitasi penyampaian aspirasi karyawan.
Tujuan manajemen sumber daya manusia secara umum
Fungsi Manajemen Sumber Daya Manusia dibutuhkan agar SDM di dalam sebuah perusahaan dapat beraktivitas dengan efektif dan mengalami peningkatan. Tujuan MSDM secara umum terbagi menjadi 4 tujuan, antara lain:
Organisasional
Tujuan organisasional ini secara formal bertujuan untuk membantu pekerjaan tiap-tiap manajer di sebuah perusahaan, namun tiap manajer departemen tetap memiliki tanggung jawab terhadap kinerja bawahannya. MSDM sebagai departemen yang mengurus hal-hal yang berkaitan dengan SDM membantu manajer jika berkaitan dengan SDM.
Fungsional
Tujuan fungsional MSDM yaitu untuk mempertahankan atau menetapkan sebuah standar atau kriteria SDM sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
Sosial
Tujuan sosial MSDM berkaitan dengan kebutuhan-kebutuhan masyarakat serta meminimalisir kegagalan perusahaan atau organisasi yang berkaitan dengan penggunaan sumber daya yang dimiliki. Dengan kata lain tujuan sosial MSDM adalah menjaga hubungan dengan masyarakat dan pemerintah agar kegiatan perusahaan atau organisasi dapat berjalan baik.
Personal
Tujuan personal ini berkaitan dengan kebutuhan SDM atau tenaga kerja secara individu untuk dapat mencapai targetnya. Biasanya berkaitan dengan kebijakan atau keputusan mengenai pemutusan hubungan kerja, pensiun atau motivasi karyawan. MSDM di sini berperan menjaga hubungan karyawan dengan perusahaan dengan memberikan haknya atau memberi solusi terhadap permasalahan yang berkaitan dengan kinerja karyawan.